Senin, 04 April 2022

 Ciri-Ciri dan Strategi Peluang Usaha

Ciri-ciri Peluang Usaha yang Baik

Memahami pengertian peluang usaha saja tidak cukup. Beragamnya peluang usaha yang dapat kita temukan terkadang membuat kita bingung dalam pemilihannya. Kita pun dituntut untuk bisa menentukan peluang usaha seperti apa yang baik dan sesuai dengan keadaan dan sumber daya yang kita miliki.

Nah, agar bisa memilih peluang usaha yang tepat, berikut ada beberapa gambaran umum mengenai ciri-ciri atau karakteristik dari peluang usaha yang baik.

  1. Punya nilai jual
  2. Bukan bisnis musiman
  3. Memiliki nilai berkelanjutan dan dapat bertahan lama (sustainable)
  4. Memiliki potensi di mana skala usaha bisa berkembang menjadi lebih besar
  5. Memiliki sifat nyata dan bukan sekedar ambisi saja
  6. Modal usaha yang tidak terlalu besar
  7. Memiliki keuntungan (profit) yang menjanjikan.

Strategi Menemukan Peluang Usaha

Untuk menemukan peluang usaha terdapat beberapa strategi atau langkah yang bisa kita ikuti, yaitu di antaranya adalah:

  1. Menentukan terlebih dahulu sumber peluang usaha yang akan kita cari. Sumber peluang usaha bisa dari diri sendiri seperti hobi, keahlian, hingga latar belakang pendidikan, dan lain sebagainya.
  2. Menentukan sektor yang tepat untuk kita geluti. Selain mencari sumber peluang usaha kita juga harus bisa menentukan sektor yang tepat untuk kita geluti dan kuasai. Misalnya apakah akan berfokus pada sektor jasa layanan atau produk. 
  3. Fokuskan pada potensi kekuatan produk yang memiliki peluang usaha agar nantinya dapat memiliki nilai jual yang tinggi. 
  4. Terus evaluasi serta berdayakan peluang yang kita miliki agar bisa menjadi sebuah produk. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mau Apa dan ke mana Setelah Lulusan SMK?

  Mau Apa dan ke mana Setelah Lulus SMK? Sekolah Menengah Kejuruan adalah salah satu jenjang untuk mempersiapkan lulusannya untuk siap beker...