Strategi
dalam berbisnis sangat diperlukan, mulai dari strategi penetapan harga produk
atau jasa, strategi penentuan produk yang tepat, strategi marketing, dan
lainnya.
Tujuan
utamanya yaitu untuk mensukseskan bisnis yang dijalankan agar lebih dapat
memuaskan pelanggan yang telah membeli produk tersebut.
Strategi pemasaran
sebenarnya tidak hanya untuk perusahaan besar, perusahaan kecil juga harus
memilikinya, contohnya seperti strategi pemasaran 4P (marketing mix 4P
dalam pemasaran). Sesuai namanya, ada 4 variabel penting dalam bauran pemasaran
ini. Apa saja? Berikut penjelasannya tentang strategi yang juga dikenal dengan
nama bauran pemasaran 4P ini.
Bauran
yang terdapat pada marketing mix ini ada 4 atau disebut 4P yaitu product,
price, place, dan promotion.
Untuk
lebih lengkapnya, keempat variabel tersebut akan dijelaskan berikut ini.
Product (Produk)
Pada
saat kamu memutuskan untuk membuat bisnis, hal yang paling terpenting ialah
produk.
Produk
bisa dibilang sebagai bagian penting dari sebuah bisnis, tapi produk tidak
hanya berfokus yang berwujud saja melainkan yang tidak berwujud seperti
organisasi, layanan dan ide.
Sebelum
menentukan strategi marketing apa yang tepat bagi usaha, kamu dapat memulainya
dari mengembangkan produk terlebih dahulu agar menjadi lebih baik.
Caranya,
kamu bisa menanyakan kepada pelanggan kamu berupa saran atau kritik terkait
produk yang kamu tawarkan sehingga mereka merasa puas terhadap produk.
Maka
dari itu penting bagi kamu untuk memahami produk serta bagian pemasaran
lainnya.
Ada
beberapa faktor keputusan dalam mempertimbangkan elemen produk di marketing
mix, seperti:
1.
Fitur
2.
Kualitas
3.
Merek atau logo
4.
Perbedaan dengan kompetitor
5.
Variasi Produk
6.
Pengemasan
Price (Harga)
Selain
produk ada elemen marketing mix yang mesti kamu perhatikan juga nih yaitu price
(harga).
Harga
adalah nilai yang harus diberikan oleh pembeli untuk memiliki produk dari suatu
perusahaan, dan komponen ini berpengaruh terhadap penjualan produk.
Biasanya
calon pelanggan kamu akan membandingkan produk terhadap kompetitor lebih dahulu
dan berikutnya mereka akan menjadikan harga menjadi tolak ukurnya.
Maka
dari itu, kamu harus memiliki strategi penetapan harga yang baik, caranya kamu
bisa melihat harga pasar atau menghitung harga pokok penjualan (HPP).
Untuk
melakukan penetapan harga, kamu perlu mempertimbangkan hal berikut ini:
1.
Nilai produk atau jasa
2.
Perbandingan harga dengan kompetitor
3.
Promo atau pemberian diskon
4.
Keuntungan
Place (Tempat)
Salah
satu faktor penentu produk kamu berikutnya adalah pemilihan tempat atau lokasi,
kamu dapat memilih lokasi yang strategis.
Lokasi
yang strategis maksudnya ramai dikunjungi orang atau biasanya tempat tersebut
ramai dilalui orang.
Tujuannya
agar calon pelanggan merasa tertarik untuk mengunjungi usaha kamu, ditambah
lokasinya yang mudah ditemukan.
Tapi
selain tempat bisnis yang strategis, ada beberapa komponen yang mesti kamu
perhatikan untuk memilih marketing mix 4p ini, yaitu:
1.
Jenis tempat
2.
Saluran distribusi
3.
Penangan produk
4.
Logistik
5.
Pelajari dari competitor
Promotion (Pemasaran)
Dalam
kegiatan promosi memiliki dua tujuan yang dapat kamu capai, pertama untuk
meningkatkan brand awareness dari bisnis kamu dan memberi tahu
orang mengenai usaha.
Kedua,
membujuk mereka untuk membeli produk atau jasa yang kamu tawarkan.
Strategi
marketing 4p ini memfokuskan untuk cara komunikasi yang tepat untuk
berkomunikasi dengan target audiens kamu.
Saat
ini, untuk mempromosikan produk kamu tidak hanya melalui media konvensional
loh, kamu bisa promosikan melalui facebookads, instagram ads, atau google ads.
Atau
memanfaatkan sosial media bisnis kamu dengan memberikan konten informatif,
edukasi, dan lainnya.
Tapi
sebelum kamu melakukan promosi, untuk menentukan kegiatan promosi yang tepat
kamu bisa memperhatikan hal berikut ini:
1.
Waktu melaksanakan promosi
2.
Media promosi yang digunakan
3.
Pelajari pesaing saat melakukan promosi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar